Tiga Operator seluler keluarin Paket unlimited

Paket Internet Unlimited Tiga Operator, Mana yang Paling Menarik? Rabu, 29 Januari 2020 • 11:18 Paket Internet Unlimited
Paket Internet Unlimited Seiring makin beragamnya penawaran paket internet unlimited yang ditawarkan operator seluler tanah air, tren penggunaan jaringan 4G pun semakin berkembang pesat dan kian luas jangkauannya. Tapi tunggu dulu, ditengah persaingan yang sangat ketat dalam penyediaan program paket internet unlimited, nyatanya masyarakat masih banyak yang merasa ‘kurang’ puas. Pasalnya, apa yang digembar-gemborkan operator dalam promo internet unlimited, nyatanya tidak semua operator memberikan kuota internet ‘tanpa batas’ tersebut. Sesuai namanya, unlimited, seharusnya apa yang ditawarkan benar-benar tidak terbatas dan bisa digunakan untuk mengakses layanan maupun aplikasi apa pun tanpa dilabeli embel-embel jumlah kuota. Saat ini, setidaknya ada tiga operator yang punya penawaran paket internet unlimited yakni Smartfren, Indosat dan Tri. Buat yang penasaran dengan paket internet unlimited masing-masing operator tersebut, yuk kita bahas beberapa paket yang paling banyak digunakan konsumen. Kira-kira, mana yang menawarkan layanan paling worth it bagi pelanggannya. Smartfren Seperti kampanye produk terbarunya, “Unlimited Beneran, Bukan Kaleng-Kaleng”, Smartfren bisa dibilang merupakan operator yang setia memberikan keuntungan kuota Unlimited bagi para pelanggannya. Jika dilihat dari penawaran paket unlimited yang bisa diakses dari aplikasi MySmartfren, cukup banyak paket internet unlimited yang tersedia. Mulai dari harian, mingguan hingga bulanan. Banderolan harga yang ditawarkan pun cukup beragam, mulai dari Rp 9.000,- hingga Rp 100.000,- tergantung dari masa berlakunya. Internet Unlimited Smartfren
Internet Unlimited Smartfren Poin menariknya, pelanggan paket unlimited Smartfren secara otomatis akan mendapatkan akses menelepon gratis tanpa batas ke sesama pengguna dan menelepon gratis ke nomor pelanggan operator lain untuk beberapa menit. Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, paket internet unlimited yang ditawarkan Smartfren ini memang benar-benar tanpa batas untuk akses internet ke semua layanan maupun aplikasi. Artinya, semua kuota yang diberikan bisa digunakan baik untuk mengakses aplikasi Youtube, Grab, Gojek, Spotify, Joox, WhatsApp, Facebook, atau Instagram sekalipun, termasuk mengecek email, browsing web, dan streaming. Hanya saja, untuk penggunaannya dibatasi oleh Fair Usage Policy (FUP) alias batas pemakaian wajar. Dari beberapa paket yang ditawarkan FUP-nya mulai dari 500MB seharga Rp. 50.000,- perbulan, 1GB seharga Rp. 75.000,- perbulan, hingga 1,5 GB per hari seharga Rp 100.000,- perbulannya. Namun berapapun batas pemakaian yang kamu pilih, kamu tidak perlu khawatir karena batas ini akan refresh setiap harinya, jadi kamu gak perlu khawatir internet tidak bisa dipakai di tengah bulan. Indosat Tidak jauh berbeda dengan operator lain, Indosat Ooredoo pun menawarkan beragam paket internet unlimited. Mulai dari harga Rp 5.000,-, Rp 15.000,-, Rp 25.000,-, Rp 60.000,- hingga Rp 150.000,-. Bedanya, di paket unlimited-nya Indosat menambahkan kuota ekstra untuk akses ke aplikasi tertentu. Internet Unlimited IM3 Ooredoo
Internet Unlimited IM3 Ooredoo Sebagai gambaran, untuk paket internet unlimited 3GB Indosat membanderolnya seharga Rp 60.000 jika dibeli melalui aplikasi MyIM3 atau online shop (e-commerce). Sementara jika membelinya di outlet penjualan offline dekat rumah, harganya akan lebih mahal Rp 1.000 sampai Rp 2.000. Dari paket internet unlimited ini, kuota utama yang disediakan adalah sebesar 3GB untuk 30 hari. Indosat juga memberikan bonus kuota 1GB untuk 7 hari plus FUP aplikasi 15GB yang hanya bisa digunakan untuk mengakses YouTube dan aplikasi sehari-hari semisal Facebook, WhatsApp, Twitter, Grab, GoJek, Messenger dan Line. Batas FUP 15GB ini masih dibatasi lagi dengan kecepatan akses yang akan menurun menjadi 128Kbps jika batas penggunaan wajar sudah terlewati. Sebagai gambaran, pelanggan menghabiskan kuota sebesar 1,2GB – 1,4GB untuk menonton satu video berkualitas high definition selama 1 jam berarti hanya bisa sebanyak 10 jam selama sebulan, jika melewati itu maka kuota utama sebesar 3GB akan terpakai, ya jadi namannya tidak unlimited dong ya. Soal kecepatan, Indosat juga menerapkan syarat untuk bisa menikmati YouTube dengan paket Unlimited Indosat 3GB itu. Kecepatannya dibatasi hanya sampai 128Kbps loh. Bayangkan, menonton video dengan kemampuan putar hanya 128 kilobyte per detik. Padahal kecepatan yang paling asik untuk menonton video di YouTube adalah 1 megabyte per detik atau hampir 10x lipat dari 128Kbps. Satu lagi nih, meski paketan yang ditawarkan cukup menarik, tapi tidak semua pelanggan bisa menikmati paket unlimited ini. Pasalnya, paket unlimited Indosat ini ternyata hanya bisa dinikmati oleh pelanggan yang tercatat aktif maksimal pada 31 Oktober 2019, jadi kalau pengguna adalah pelanggan baru ya siap siap gigit jari deh. Tri Terakhir operator Tri nih. Sama seperti Smartfren dan Indosat, operator yang taglinenya untuk generasi milenial ini pun menawarkan banyak pilihan paket internet unlimited. Jika diakses melalui UMB dial *123#, ada sekitar enam paket unlimited yang ditawarkan seperti Unlimited 24 jam Rp 20.000, unlimited 12 jam Rp 12.000, unlimited 3 jam Rp 5.000, unlimited + AON 6GB Rp 55.000, unlimited + AON 10GB Rp 80.000 dan unlimited + AON 16GB Rp 110.000. Internet Unlimited Tri
Internet Unlimited Tri Ternyata, di deskripsi produk paket unlimited disebutkan kalau akses internet unlimited-nya cuma bisa digunakan pada pukul 01.00 – 17.00. Update: Kuota unlimited diberikan 2GB setiap hari sesuai dengan batas pemakaian wajar pengguna yang sebesar 500MB. Jadi, jika batas kuota per harinya sudah habis, maka akan diperbaharui/refresh setiap harinya. Untuk kecepatan aksesnya sendiri tidak terlalu mengalami perubahan, sekitar 256Kbps. Tri sendiri tak memiliki gimik akses khusus ke aplikasi-aplikasi tertentu, dengan kata lain kuota utamanya benar-benar 6GB dan merupakan kuota++ yang memiliki masa aktif mengikuti masa berlaku kartu, serta bisa digunakan untuk mengakses semua aplikasi seperti Youtube, Grab, Gojek, Spotify, Joox, WhatsApp, Facebook, Instagram, Netflix, atau Amazon Prime Video sekalipun, termasuk memeriksa email atau browsing web. Jika kuota utama benar-benar sudah habis sebelum waktunya, pengguna bisa membeli paket tambahan. Di Tri ada yang namanya paket Kuota AddOn dan Kuota ++ yang bisa dibeli untuk menambahkan kuota di paket yang pengguna pilih. Satu lagi yang perlu dicermati, jika pengguna membeli produk dalam bentuk voucher fisik, paket unlimited yang dimiliki hanya bisa dipakai di area pembelian saja. Jadi, jika pengguna keluar daerah otomatis paket unlimited-nya tidak bisa dinikmati. Namun, pengguna tetap bisa memanfaatkan kuota 6GB dari voucher fisik tersebut. Dari pemaparan di atas, kira-kira menurut Anda mana layanan internet unlimited yang paling worth it? Buat yang hobi bersosial media atau yang asik main game online tentunya harus lebih bijak memilih paket internet unlimited yang ditawarkan operator seluler tersebut.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Permudah Masyarakat Bayar Pajak, Tokopedia Bantu Tingkatkan Penerimaan Negara

Burung Hud, Gagak dan Ababil.

Jemaah haji khusus